Gegara Anak Ogah Kuliah, Soimah Ngaku Sempat Stres
loading...
A
A
A
JAKARTA - Penyanyi Soimah Pancawati mengaku sempat dilanda stres gegara sang anak yang baru lulus SMA ogah melanjutkan ke perguruan tinggi alias kuliah.
"Jadi anakku itu lulus SMA nggak mau kuliah, kan emaknya stres lha iki piye (lha ini gimana) masa anak artis kol nggak kuliah," kata Soimah saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, baru-baru ini.
Sebagai orangtua, Soimah tak tinggal diam. Ia berusaha keras untuk membujuk anaknya agar mau kuliah. Namun upaya tersebut tak membuahkan hasil, sang anak bersikukuh menolak.
"Yaudah coba bujuk dia kuliah, anaknya nggak mau. Gimana (mau kuliah) orang ibunya kuliah nggak rampung," ungkap Soimah sambil tertawa.
Alih-alih melanjutkan pendidikan, ternyata sang anak lebih memilih untuk berbisnis. Sebab menurut Soimah, anaknya itu suka kerja dan bercita-cita menjadi seorang pengusaha.
"Ya dia memang suka kerja dan jualan. Yaudah cita cita mau jadi pengusaha," jelas Soimah.
"Jadi ya sudah, karena masih ada lahan yang kosong, mau buka kafe. Sekarang masih dikerjain," tambah perempuan 42 tahun tersebut.
Dengan begitu, juri ajang pencarian bakat itu mengaku mempunyai alasan untuk kembali dan menerima tawaran syuting di Jakarta demi kejar setoran.
"Aku senang, jadi bisa syuting lagi. Kan buat kejar setoran bangun kafe itu. Saya dapat duit nggak makan sendiri buat yang membutuhkan, termasuk anak saya butuh buat usaha ya saya kasih," pungkas Soimah.
Lihat Juga: Iis Dahlia Disebut 'Rebek' oleh sang Anak, Ogah Tinggal Serumah Selamanya Meskipun Diminta
"Jadi anakku itu lulus SMA nggak mau kuliah, kan emaknya stres lha iki piye (lha ini gimana) masa anak artis kol nggak kuliah," kata Soimah saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, baru-baru ini.
Sebagai orangtua, Soimah tak tinggal diam. Ia berusaha keras untuk membujuk anaknya agar mau kuliah. Namun upaya tersebut tak membuahkan hasil, sang anak bersikukuh menolak.
"Yaudah coba bujuk dia kuliah, anaknya nggak mau. Gimana (mau kuliah) orang ibunya kuliah nggak rampung," ungkap Soimah sambil tertawa.
Alih-alih melanjutkan pendidikan, ternyata sang anak lebih memilih untuk berbisnis. Sebab menurut Soimah, anaknya itu suka kerja dan bercita-cita menjadi seorang pengusaha.
"Ya dia memang suka kerja dan jualan. Yaudah cita cita mau jadi pengusaha," jelas Soimah.
"Jadi ya sudah, karena masih ada lahan yang kosong, mau buka kafe. Sekarang masih dikerjain," tambah perempuan 42 tahun tersebut.
Dengan begitu, juri ajang pencarian bakat itu mengaku mempunyai alasan untuk kembali dan menerima tawaran syuting di Jakarta demi kejar setoran.
"Aku senang, jadi bisa syuting lagi. Kan buat kejar setoran bangun kafe itu. Saya dapat duit nggak makan sendiri buat yang membutuhkan, termasuk anak saya butuh buat usaha ya saya kasih," pungkas Soimah.
Lihat Juga: Iis Dahlia Disebut 'Rebek' oleh sang Anak, Ogah Tinggal Serumah Selamanya Meskipun Diminta
(hri)